SAMARINDA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) memberikan apresiasi terhadap pencapaian kontingen atlet Kaltim pada Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-26 di Aceh-Sumut.
Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, mengungkapkan bahwa dari segi pencapaian, atlet Kaltim mengalami peningkatan dibandingkan dengan PON Papua pada tahun 2021.
“Meskipun peningkatannya kecil, dari 25 medali emas menjadi 29 medali emas, kami tetap menghargai semua atlet yang telah berjuang meraih medali,” ungkap Rasman di Samarinda, 27 Oktober 2024.
Ia menambahkan bahwa dalam perhelatan PON Aceh-Sumut, sebanyak 55 atlet Kaltim berhasil mencapai final dan meraih medali perak.
“Ini menunjukkan bahwa potensi kita untuk meraih lebih banyak medali emas sangat besar. Namun, ada faktor-faktor lain yang mungkin mempengaruhi hasil yang didapat,” jelasnya.
Rasman juga menekankan pentingnya latihan yang konsisten bagi para atlet.
“Walaupun seorang atlet hanya mendapatkan medali perak atau perunggu, saya mendorong mereka untuk tetap rutin berlatih. Prestasi bergantung pada kesadaran diri sendiri, dan tidak jarang atlet yang sukses di tingkat nasional maupun internasional melakukan latihan lebih banyak dari yang ditetapkan oleh pelatih,” tandasnya.
***
Baca juga: