KUDUS – Daftar susunan pemain laga krusial antara Persiku Kudus menjamu Persiba Balikpapan pada pekan ke-16 Pegadaian Championship 2025/2026 telah resmi dirilis. Kedua pelatih menurunkan skuad terbaiknya dalam laga yang berlangsung di Stadion Wergu Wetan, Minggu (18/1/2026) sore ini.
Kejutan terjadi di kubu tuan rumah. Pelatih Persiku, Bambang Pujo Sumantri, langsung menurunkan bek anyar mereka, Jaimerson Xavier, sejak menit awal untuk mengawal lini pertahanan Macan Muria.
Di lini serang, Persiku kembali mengandalkan striker haus gol Igor Costa untuk membobol gawang Persiba. Hingga pekan ke-15 Pegadaian Championship 2025/2026, Igor sudah mengoleksi 15 gol.
Sementara itu, tim tamu Persiba Balikpapan tetap mengandalkan sang kapten berpengalaman, Abdul Rachman, untuk membendung serangan sayap tuan rumah. Takumu Nishihara kembali dipasang sebagai juru gedor Persiba pada pertandingan kali ini.
Duel Sesama Tim Papan Bawah
Laga ini dinilai krusial bagi kedua tim yang sama-sama berada dalam kondisi kurang ideal di klasemen sementara. Keduanya sama-sama mengincar kemenangan untuk menjauh dari zona merah.
Hingga pekan ke-15, Persiba dan Persiku Kudus masih terjebak di papan bawah klasemen Grup 2. Kedua tim sama-sama mengoleksi 11 poin dan hanya dipisahkan oleh rekor head to head. Persiba berada di peringkat ketujuh, sementara Persiku satu tingkat di bawahnya.
Bicara statistik pertemuan, Persiba sedikit lebih unggul. Pada pertemuan pertama di Stadion Batakan, Balikpapan, 26 Oktober 2025 lalu, Persiba sukses mengandaskan Persiku dengan skor meyakinkan 3-0. Kemenangan tersebut menjadi modal penting Persiba jelang bentrok kedua tim.
Berikut adalah susunan pemain (Line-up) resmi kedua tim:
Persiku Kudus
Nuri Agus (PG), Jaimerson Xavier, Ahmad Baasith, Igor Costa (K), Dheo Budi, Pradananta, A Claudio, Dhanu, David Maulana, Imam Bagus, Ifan Nanda.
Pelatih : Bambang Pujo Sumantri
Persiba Balikpapan
Havizd (PG), Bintang A, Abdul Rachman (K), Tahumu Nishihara, Geno N, M Isfandyar, V Uzlah, Beni Okto, Kholmatov, Sabda, Kodai
Pelatih : Leonard Tupamahu
Baca juga :
