BALIKPAPAN – Harapan besar kini menyinari masa depan panjat tebing Balikpapan. Di Kejuaraan Nasional Panjat Tebing Kelompok Umur XVIII yang berlangsung di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, 24-28 Oktober 2024, Muhammad Surya Ardhiansyah berhasil mengharumkan nama Balikpapan dengan meraih medali perak dalam kategori Speed World Record Youth A Putra.
Herdanus, pelatih tim panjat tebing Balikpapan, menyampaikan kebanggaannya atas prestasi Surya yang menunjukkan hasil kerja keras tim dalam membina generasi atlet muda. Menurutnya ini sangat membanggakan dan menunjukkan regenerasi atlet berjalan baik.
“Kami optimistis karena masih ada peluang tambahan medali dari nomor lead dan boulder. Surya telah menunjukkan perkembangan pesat, dan tim pelatih selalu berinovasi dengan metode latihan yang tepat, tidak hanya bagi Surya, tapi juga untuk atlet-atlet muda lainnya,” jelas Herdanus dalam keterangan tertulis, Sabtu (26/10/2024).
Tidak hanya Surya, Balikpapan juga diwakili atlet muda berbakat lainnya, seperti Talita Labibah Shaqi yang turut memperkuat tim Kaltim di kategori putri. Menurut Herdanus, Kaltim secara keseluruhan mengirimkan sembilan atlet berbakat untuk bersaing di Kejurnas ini, dan semangat mereka diharapkan akan terus membawa hasil positif.
Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Balikpapan, Jundi Rahmad Danny, menambahkan apresiasi dan rasa bangganya. “Prestasi ini membuktikan bahwa proses pembinaan dan regenerasi yang kami lakukan berhasil. Surya adalah bukti nyata bahwa Balikpapan memiliki potensi atlet panjat tebing yang menjanjikan,” ujar Jundi.
Perjalanan masih panjang, tetapi dukungan dan kerja keras dari para atlet serta pembina menjadi landasan kuat menuju masa depan yang gemilang bagi cabang olahraga panjat tebing di Balikpapan.
Baca juga :