KUDUS – Persipura Jayapura merebut puncak klasemen sementara Pegadaian Championship Grup 2 usai menaklukkan tuan rumah Persiku Kudus dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-18 atau pertandingan terakhir putaran kedua di Stadion Wergu Wetan, Jumat (30/1/2026) sore.
Dua gol kemenangan Persipura dicetak Arthur Vieira pada menit ke-7 dan Gunansar Mandowen pada menit ketiga masa tambahan waktu babak pertama. Persiku sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol Caique Souza pada menit ke-70, namun tak mampu menyamakan kedudukan hingga laga berakhir.
Hasil ini memperpanjang catatan positif Persipura menjadi enam pertandingan tanpa kekalahan, dengan rincian tiga kemenangan dan tiga hasil imbang. Tim asuhan Rahmad Darmawan itu juga menyapu bersih dua pertemuan melawan Persiku pada musim ini.
Tambahan tiga poin membuat Persipura mengoleksi 37 poin dan menggusur PS Barito Putera dari puncak klasemen Grup 2 dengan selisih satu poin. Barito Putera baru akan melakoni laga pekan ke-18 pada Sabtu (31/1/2026) malam menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo.
Sementara itu, kekalahan membuat Persiku tertahan di peringkat ketujuh klasemen dengan 15 poin. Posisi Macan Muria masih rawan tergeser Persiba Balikpapan yang berada di peringkat kedelapan dengan 14 poin. Persiba berpeluang naik satu tingkat apabila mampu meraih kemenangan atas Deltras FC pada Sabtu (31/1/2026) malam.
Kendal Tornado FC Pecundangi PSIS Semarang
Pada pertandingan lain, PSIS Semarang harus mengakui keunggulan Kendal Tornado FC setelah kalah telak 0-3 di Stadion Jati Diri, Semarang, Jumat (30/1/2026) sore. Tiga gol kemenangan Kendal dicetak Gufroni Al Ma’ruf pada menit 45+4, Akbar Firmansyah menit ke-58, dan Ibnu Hajar menit ke-69.
Kekalahan tersebut membuat PSIS tetap terpuruk di zona degradasi dengan raihan 11 poin. Sebaliknya, Kendal Tornado FC naik ke peringkat keempat klasemen dengan koleksi 33 poin.
Baca juga :
