• Berita
  • BMKG Ingatkan Potensi Hujan Disertai Petir di Beberapa Wilayah Kaltim
Berita

BMKG Ingatkan Potensi Hujan Disertai Petir di Beberapa Wilayah Kaltim

BMKG memprakirakan hujan lebat melanda beberapa wilayah Kaltim pada 11–12 November, disertai petir dan angin kencang.

Hujan deras disertai petir diprediksi melanda sejumlah wilayah Kaltim pada 11-12 November 2025 nanti. (Foto : iStock/art is me)

BALIKPAPAN — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Timur mengeluarkan peringatan dini cuaca untuk periode 10 hingga 12 November 2025. Sejumlah wilayah di Kaltim diprakirakan akan mengalami hujan lebat disertai kilat dan angin kencang sesaat mulai Selasa (11/11/2025).

Dalam rilis resmi Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, BMKG menyebutkan tidak ada wilayah yang berpotensi hujan lebat pada 10 November. Namun, kondisi akan berubah mulai keesokan harinya.

Pada 11 November 2025, potensi hujan lebat diperkirakan terjadi di:

  • Kabupaten Berau: Maratua, Pulau Derawan

  • Kutai Barat: Muara Lawa, Nyuatan

  • Kutai Kartanegara: Kembang Janggut, Kenohan

  • Kutai Timur: Busang, Kombeng, Muara Wahau, Telen

  • Mahakam Ulu: Long Hubung, Long Pahangai

Sementara itu, pada 12 November 2025, hujan lebat berpotensi mengguyur:

  • Kutai Barat: Bentian Besar, Damai, Linggang Bigung, Nyuatan

  • Mahakam Ulu: Laham

  • Paser: Tanjung Harapan

BMKG mengimbau masyarakat di wilayah tersebut agar tetap waspada terhadap potensi banjir, pohon tumbang, dan gangguan aktivitas luar ruangan akibat cuaca ekstrem.

“Warga diharapkan memantau perkembangan informasi cuaca melalui kanal resmi BMKG, baik situs web, aplikasi InfoBMKG, maupun akun media sosial @bmkgkaltim,” tulis prakirawan BMKG Kalimantan Timur dalam keterangan tertulis yang diperbarui pada Senin, 10 November 2025, pukul 08.37 WITA.

Informasi lebih rinci dapat diakses melalui laman http://cuaca.bmkg.go.id, aplikasi InfoBMKG, atau layanan WhatsApp Prakirawan Cuaca di 0811-5471-145.

Baca juga :

Picture of Propublika.id
Propublika.id
Portal berita dan cerita rintisan yang didirikan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur pada 2022. Sesuai namanya, kami berupaya menyajikan informasi relevan bagi publik. Selengkapnya lihat laman Tentang Kami.
Bagikan
Berikan Komentar