BALIKPAPAN – Indonesia AirAsia menambah jaringan penerbangan domestik dengan membuka rute Surabaya–Balikpapan mulai 1 Oktober 2025. Jalur ini akan terbang setiap hari dan diharapkan menjadi salah satu penghubung utama antara Pulau Jawa dan Kalimantan Timur, terutama dalam mendukung mobilitas menuju Ibu Kota Nusantara (IKN).
Plt. Direktur Utama Indonesia AirAsia, Captain Achmad Sadikin Abdurachman, dalam siaran persnya mengatakan pembukaan rute baru ini bukan hanya soal menambah pilihan perjalanan, melainkan juga strategi memperkuat jaringan domestik di kawasan timur Indonesia. Menurutnya, Balikpapan memiliki posisi vital, baik sebagai pusat industri dan energi, maupun sebagai gerbang utama menuju IKN dan destinasi wisata Kalimantan Timur.
Selain rute langsung Surabaya–Balikpapan, AirAsia juga menghadirkan penerbangan lanjutan menuju Berau (BEJ) dan Tarakan (TRK). Kehadiran jalur ini menegaskan peran Balikpapan sebagai hub strategis yang menghubungkan Jawa dengan Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Captain Achmad menyebut, koneksi ini memberi masyarakat lebih banyak pilihan transportasi yang cepat dan efisien, sekaligus mendukung mobilitas pekerja, pariwisata, serta perdagangan.
Berau sendiri dikenal sebagai pintu masuk menuju surga bahari kelas dunia, mulai dari Kepulauan Derawan, Maratua, hingga Kakaban. Sementara Tarakan menjadi simpul perdagangan di wilayah perbatasan yang juga menyimpan potensi wisata alam dan budaya. Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, sepanjang 2024 terdapat lebih dari 6,5 juta perjalanan wisatawan nusantara ke Kalimantan Timur dan lebih dari 640 ribu perjalanan ke Kalimantan Utara, menandakan tingginya kebutuhan transportasi udara yang andal.
Tak berhenti di rute domestik, AirAsia juga membuka penerbangan internasional Surabaya–Bangkok mulai 2 Oktober 2025. Jalur ini akan terkoneksi dengan layanan Fly-Thru AirAsia menuju berbagai destinasi populer seperti Chiang Mai, Hanoi, hingga Tokyo. “Dengan hadirnya rute baru ini, kami optimistis bisa memperluas akses wisatawan ke Kalimantan Timur sekaligus mendukung pembangunan IKN serta membuka peluang ekonomi yang lebih luas,” ujar Captain Achmad.
Jadwal penerbangan AirAsia
Rute harian Surabaya–Balikpapan menjadi salah satu yang paling rutin dioperasikan. Pesawat dijadwalkan berangkat setiap pagi pukul 05.10 WITA dan tiba di Balikpapan pukul 07.45 WITA. Untuk arah sebaliknya, penerbangan tersedia pukul 11.45 WITA dengan waktu tiba di Surabaya sekitar pukul 12.20 WITA.
Selain penerbangan langsung, AirAsia juga menyiapkan layanan transit menuju Tarakan dengan jadwal tiga kali sepekan pada Rabu, Jumat, dan Minggu. Dari Surabaya, pesawat berangkat pukul 05.10 WITA menuju Balikpapan, kemudian melanjutkan perjalanan ke Tarakan pukul 08.15 WITA. Penerbangan balik ke Surabaya ditempuh dengan transit di Balikpapan dan dijadwalkan mendarat pukul 12.20 WITA.
Mulai 2 Oktober 2025, rute Surabaya–Berau via Balikpapan pun ikut tersedia. Penerbangan berlangsung setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu. Pola jadwalnya mirip dengan rute Tarakan, yakni berangkat pagi dari Surabaya, transit di Balikpapan, lalu menuju Berau. Perjalanan kembali juga melewati rute serupa dengan perkiraan tiba di Surabaya pada tengah hari.
Tak ketinggalan, AirAsia turut membuka rute internasional Surabaya–Bangkok yang melayani penerbangan empat kali seminggu, yakni pada Selasa, Kamis, Jumat, dan Minggu. Pesawat dijadwalkan berangkat dari Surabaya pukul 13.30 WIB dan tiba di Don Mueang, Bangkok, pada pukul 17.50 WIB. Untuk penerbangan balik, pesawat lepas landas pukul 18.20 WIB dan mendarat kembali di Surabaya pukul 22.30 WIB.
Baca juga :
- Belajar Bernegara dari Sebuah Lakon Wayang
- Kemunduran Ideologis Kaum Terpelajar: Refleksi atas Elite Modern Indonesia di Era Kapitalisme
- Kemunduran Ideologis Kaum Terpelajar: Refleksi atas Elite Modern Indonesia di Era Kapitalisme
